Info Madrasah
Saturday, 15 Mar 2025
  • Assalamualaikum Selamat Datang di Website Mts Al Uswah Bergas Madrasah Lebih Baik, Lebih Baik Madrasah
  • Assalamualaikum Selamat Datang di Website Mts Al Uswah Bergas Madrasah Lebih Baik, Lebih Baik Madrasah
1 March 2025

SISWA MTS AL USWAH BERGAS MEMBORONG PRESTASI PADA AJANG PORSEMA XIII DAN AKSIOMA KABUPATEN SEMARANG 2025

Sat, 1 March 2025 Dibaca 13x Informasi / Kesiswaan / Pendidikan / Prestasi / siswa
(PORSEMA KAB. SEMARANG XIII 2025)

Bergas, 12 Februari 2025—- Madrasah Tsanawiyah (MTs) Al Uswah Bergas berhasil meraih prestasi yang membanggakan pada ajang PORSEMA (Pekan Olahraga dan Seni Madrasah) XIII Kab. Semarang dan juga AKSIOMA (Ajang Kompetisi Seni dan OLahraga Madrasah) Kab. Semarang 2025. Kegiatan PORSEMA XIII Kab. Semarang ini dilaksanakan mulai tanggal 10-12 Februari 2025 dan AKSIOMA pada tanggal 15 Februari 2025. Kedua kegiatan ini diikuti oleh seluruh Madrasah Tsanawiyah serta SMP islam di bawah naungan LP Maarif se-Kabupaten Semarang untuk ajang PORSEMA XIII serta seluruh Madrasah Tsanawiyah Se-kabupaten Semarang (baik swasta maupun negeri) pada ajang AKSIOMA.

                Dalam kedua ajang tersebut terdapat banyak cabang seni dan olahraga yang diperlombakan. Adapun prestasi yang di raih MTs Al Uswah Bergas pada ajang bergengsi tersebut, antara lain :

Pada ajang PORSEMA XIII Kab. Semarang :

  1. Juara 1 Pidato Bahasa Inggris (Maya Amelia)
  2. Juara 2 Pidato Bahasa Arab (Elly Rahmawati)
  3. Juara 2 Puisi Religi Putri (Nauren Saras )
  4. Juara 3 Lari 100M Putri (Shannaz )
  5. Juara 1 Lompat Jauh Putra (Raka Aditya)
  6. Juara 2 Tenis Meja Putra (Iqbal Hasan)
  7. Juara 1 Bulutangkis Putri (Mirfa)
  8. Juara 1 Bola Voli Putri
  9. Juara 1 Futsal
  10. Juara 1 Catur Putra (Syahid)
  11. Harapan 1 Takraw
  12. Harapan 1 Poster Digital (Vini Wijaya)
  13. Harapan 1 Pidato Bahasa Jawa (Aira Dwi)

Sedangkan Pada ajang AKSIOMA Kab. Semarang MTs Al Uswah Bergas mengeluarkan kontingen berdasarkan  juara pada PORSEMA XIII untuk mewakili KKM 2 Kab. Semarang. Adapun prestasi yang diraih pada ajang tersebut antara lain :

  1. Juara 1 English Story Telling (Maya Amelia)
  2. Juara 1 Futsal
  3. Juara 2 Pidato Bahasa Arab (Elly Rahmawati)
  4. Juara 2 Bulutangkis Putri (Mirfa)
  5. Juara 2 Bola Voli Putri
(AKSIOMA KAB. SEMARANG 2025)

                Prestasi yang ditorehkan pada kedua ajang tersebut akan menjadi suntikan motivasi untuk seluruh stakeholder serta peserta didik MTs Al Uswah Bergas untuk selalu berprestasi dan berkreasi.  #MALASMENYERAH

                Adapun jenjang lomba berikutnya bagi para juara untuk mewakili MTs Al Uswah Bergas dan Kabupaten Semarang di tingkat provinsi. Untuk ajang PORSEMA akan diadakan di WONOSOBO sedangkan untuk AKSIOMA akan diadakan di PURWOKERTO. Kami mohon doa dan dukungan agar MTs Al Uswah Bergas senantiasa berprestasi untuk PORSEMA dan AKSIOMA pada tingkat Provinsi

(ZEERO)

PERINGATAN !!! PPDB MTS AL USWAH BERGAS SUDAH DI BUKA!!!  

INFO PPDB :

Tentang Kami

Sambutan Kepala Madrasah

Pendaftaran Online

March 2025
M T W T F S S
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930
31  

Find Us

Alamat
Jl. Masjid Tegalsari, Bergaslor

Kecamatan Bergas

Kabupaten Semarang

Jawa Tengah

Jam Kunjungan
Senin–Kamis: 07.00 – 14.30
Jumat & Sabtu: 07.00 – 13.00

Google Maps

WEBSITE MTs AL USWAH BERGAS

Ini adalah website resmi MTs Al Uswah Bergas. Anda dapat menemukan informasi lebih lanjut tentang MTs al Uswah  di website ini.

Kami akan selalu memperbarui website kami, termasuk informasi-informasinya dan kami terus berusaha mengembangkan website kami agar menjadi lebih baik.